Penyaluran BLT DD Tahap 2 Desa Tirtomoyo Berjalan Aman dan Lancar

Tirtomoyo, 12 Juli 2023. Telah dilaksanakan Penyaluran Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT-DD) Tahap 2 Desa Tirtomoyo kepada 73 KPM (Keluarga Penerima Manfaat). Setiap KPM mendapatkan uang tunai sejumlah Rp 900.000 untuk periode bulan April, Mei dan Juni.
Bapak Jatmiko, selaku Kepala Desa Tirtomoyo berpesan kepada seluruh keluarga penerima manfaat, bahwa penyaluran BLT ini dilaksanakan dalam rangka upaya penghapusan angka kemiskinan ekstrim sesuai dengan arahan dari Pemerintah Pusat.
Oleh karena itu, dimohon kepada seluruh KPM agar memanfaatkan dana tersebut untuk keperluan-keperluan yang sifatnya primer untuk mencukupi kebutuhan sehari-hari.
Semoga dengan adanya BLT DD ini mampu meningkatkan perekonomian warga masyarakat Desa Tirtomoyo.

Komentar baru terbit setelah disetujui Admin